Suara Murai Batu Gacor untuk Masteran

Kucica hutan (Copsychus malabaricus), juga dikenal sebagai Murai batu merupakan burung pengicau yang keadaanya terancam akibat perburuan. Termasuk ke dalam famili Muscicapidae atau burung cacing.

Tersebar di seluruh pulau Sumatra, Semenanjung Malaysia, dan sebagian pulau Jawa. Beberapa pakar menganggap ras dari Kalimantan Utara Kucica Alis-putih (Copsychus malabaricus stricklandii) sebagai spesies tersendiri.

Di habitat aslinya Kucica Hutan atau sering di sebut Burung murai batu cenderung memilih hutan alam yang rapat atau hutan sekunder. Murai batu merupakan kelompok burung yang dikenal sebagai teritorial dan sangat kuat dalam mempertahankan wilayahnya (Thruses).

Burung murai batu memiliki suara kicauan yang bagus sehingga mendapat penghargaan terbaik atas nyanyian nya yang sangat indah pada tahun 1947 (The Best Song Birds Delacour, 1947). Burung murai batu merupakan kelompok burung yang di gemari di kalangan para pecinta kicauan karena memiliki suara atau spesifikasi kicauan yang sangat baik.

Suara Murai Batu Gacor untuk Masteran

Ciri morfologis

Memiliki tubuh hampir seluruhnya hitam, kecuali bagian bawah badan berwarna merah cerah hingga jingga kusam. Terdapat sedikit semburat biru di bagian kepala. Ekor panjang ditegakkan dalam keadaan terkejut atau berkicau.

Murai Batu dari Tanjung Redep, Kalimantan Timur menpunyai keunikan di bagian kepalanya yang bergaris putih memanjang ke belakang. Murai Kalimantan memiliki ekor lebih pendek dengan panjang sekitar 8-12 cm, sementara Murai Batu Sumatra 15-20 cm . Ciri khas lainnya adalah Murai Batu Kalimantan apabila berhadapan dengan jenisnya akan mengelembungkan bulu?bulu disekitar dadanya sambil berkicau.

Pakan

Makanan umum adalah serangga kecil. Hobiis biasanya memberikan kombinasi pelet, kroto, jangkrik, ulat hongkong dan telur lebah. Murai Batu juga memakan poer/voer, yang biasanya tersedia di pasaran adalah merk Phoenix  Fancy, Gold Coin, Chirpy, TopSong, dan lain-lain.

Seksing

Jantan dibedakan dengan betina dari kicauan yang lebih aktif dan ekor lebih panjang. Jantan tidak bisa menoleransi adanya jantan lain di sekitar wilayahnya. Sementara betina sulit menerima jantan yang tidak dikenal. Biasanya penangkaran dilakukan dengan mengawinkan pasangan dari satu induk (incest).

Namun saat ini banyak pengemar burung berkicau di daerah Jawa sudah mulai berhasil menangkar Murai Batu silangan antara jenis Sumatra (Medan) dengan jenis kalimantan (Borneo).

Murai batu jenis burung yang pintar menirukan variasi suara burung, sehingga dengan memaster murai batu menggunakan suara burung jenis lain dan diterapkan secara rutin, maka ia akan menirukan kicau master yang telah diberikan dengan cepat.

Banyak para pecinta burung yang mencoba mengisi suara  murai batu dengan suara burung lain seperti lovebird, parkit, cililin, kenari, pelatuk, cucak jenggot dan sebagainya.

Tingkat keberhasilan dalam proses pemasteran ini sangat tergantung dari teknik dan cara yang digunakan. Berikut adalah hal yang harus diperhatikan dalam melakukan pemasteran murai batu :

  • Harus dengan cara konsisten terhadap satu suara saja sehingga burung lebih fokus untuk mempelajarinya.

  • Kondisi murai batu tidak stres ketika dimaster, ada baiknya untuk selalu memantau perilakunya. Apabila burung tidak bunyi atau murung jarang ngeriwik harus segera hentikan proses pemasteran.

  • Waktu memaster murai batu  sebaikny dilakukan  di pagi dan sore hari, sebab waktu tersebut dipercaya sebagai waktu yang produktif untuk melatih kemampuan suara bagi setiap jenis burung kicau.

  • Pemasteran suara  harus terdengar jelas oleh murai batu, sebab kalau tidak ia akan kesulitan dalam mencerna atau merekam kemudian menirukan suara yang telah diberikan tersebut.

  • Pemasteran dilakukan pada tempat yang berkondisi aman. seperti meletakkan burung murai batu jauh  dari jangkauan pemangsa seperti kucing dan tikus, dengan begitu ia akan merasa tetap aman sehingga tidak mudah stres karena ketakutan pada pemangsa tersebut.

  • Pemasteran dilakukan pada tempat yang berkondisi tenang, bisa dengan cara menempatkan burung pada ruangan atau wilayah yang tidak gaduh sehingga murai batu  lebih fokus dalam mendengar dan mencerna suara master yang diberikan padanya.


Jika anda membutuhkan file mp3 tersebut berikut suara murai batu MP3 yang dapat anda download di tautan berikut ini.

Download Suara Murai Batu Gacor untuk Masteran


Referensi :


www.wikipedia.com


www.omkicau.com